logo bikini garage

Rekomendasi Mobil Mewah Untuk Disewa di Bali

Oktober 10, 2024
bikinigaragebali
rekomendasi mobil mewah untuk disewa di Bali

Jika kamu ingin menjelajahi Bali dengan santai dan stylish, menyewa mobil mewah bisa jadi solusi terbaik. Dengan mobil mewah, kamu bisa bebas berkeliling pulau sehari penuh dengan nyaman dan gaya, baik itu bersama keluarga atau pasangan.

Mengapa harus mobil mewah? Alasannya sederhana, mobil mewah menawarkan kenyamanan dan keamanan yang lebih baik. Selain itu, mobil-mobil ini memiliki fasilitas lengkap di dalamnya dan desain luar yang keren. Berkendara dengan mobil mewah pasti akan membuat pengalaman liburan kamu lebih istimewa.

Dalam artikel ini, kami akan beri rekomendasi pilihan mobil mewah yang bisa kamu sewa di Bali, khususnya di Bikini Garage, pusat sewa mobil mewah di Bali. Ada beberapa pilihan seperti MINI Cooper, Toyota Alphard, Porsche, Mercedes-Benz, BMW, Jeep, dan Smart. Setiap mobil punya kelebihan masing-masing, jadi kamu bisa pilih yang paling cocok untuk liburanmu di Bali.

7 Rekomendasi Mobil Mewah Untuk Disewa di Bali

1. MINI Cooper S Cabriolet

rekomendasi mobil mewah untuk disewa di Bali

MINI Cooper S Cabrio, varian convertible dari MINI, menawarkan pengalaman berkendara yang unik dengan atap terbuka yang dapat dioperasikan secara otomatis. Soft top yang canggih ini menggunakan mekanisme pelipatan Z yang tidak berisik.

Atapnya dapat dibuka atau ditutup sempurna dalam waktu 18 detik saja, bahkan dapat dilakukan saat mobil bergerak hingga kecepatan 30 km/jam.

MINI Cooper S Cabrio ditenagai oleh mesin 4-silinder dengan Twin Power Turbo, direct fuel injection, double VANOS, dan VALVETRONIC milik BMW, menghasilkan tenaga 192 PS dan torsi 280 Nm. Dilengkapi dengan transmisi otomatis kopling ganda (DCT) 7-speed, mobil ini menawarkan kombinasi sempurna antara performa yang tangguh dan pengalaman berkendara yang menyenangkan.

Dari segi fitur, MINI Cooper S Cabrio dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih dan fitur keamanan. Ini termasuk Central Locking, Power Door Locks, Anti Theft Device, dan Engine Immobilizer untuk keamanan, serta AC, Automatic Climate Control, dan Engine Start Stop Button untuk kenyamanan. Fitur hiburan dan komunikasi seperti soket USB, sambungan Bluetooth, dan sistem navigasi menambah kenyamanan dalam berkendara.

Eksteriornya yang menawan dilengkapi dengan spion lipat elektrik, adjustable headlights, dan atap convertible yang dapat dilipat. Untuk keselamatan, mobil ini dilengkapi dengan fitur seperti Anti Lock Braking System, Brake Assist, airbags, dan sensor parkir.

Harga sewa MINI Cooper S Cabrio di Bikini Garage sebagai berikut:

  • MINI Cooper Zesty Yellow 2023
    24 jam - IDR 4.000.000
    12 jam - IDR 3.500.000
  • MINI Cooper S Cabriolet 2020
    24 jam - IDR 3.500.000
    12 jam - IDR 3.000.000
  • MINI Cooper Cabriolet Blue
    24 jam - IDR 3.000.000
    12 jam - IDR 2.500.000
  • MINI Cooper Countryman
    24 jam - IDR 3.000.000
    12 jam - IDR 2.500.000
  • MINI Morris Pick Up 1961
    1 jam - IDR 1.000.000

Sewa MINI Cooper di Bali bersama Bikini Garage, jaminan mesin mobil terawat dan interior eksterior bersih.

Baca juga: Sewa Mini Cooper 12 Jam di Bali: Eksplorasi Lebih Lama dengan Gaya Mewah

2. Toyota Alphad Transformer

rekomendasi sewa mobil mewah di bali

Toyota Alphard dikenal sebagai mobil mewah yang sering dipakai oleh orang-orang terkenal seperti artis dan pengusaha. Mobil ini sangat nyaman dan punya desain yang keren, mirip dengan robot Transformers. Ini membuat Alphard jadi pilihan yang bagus untuk liburan mewah di Bali.

Dengan lampu depan dan belakang LED, mobil ini tidak hanya nyaman tapi juga terlihat modern dan elegan saat kamu berkendara di sekitar Bali.

Di dalam Alphard, kamu akan merasakan kenyamanan yang luar biasa. Kursinya sangat nyaman dan ada banyak ruang, jadi kamu bisa bersantai selama perjalanan.

Mobil ini juga dilengkapi dengan pemanas kursi, kontrol AC, dan sistem hiburan dengan layar besar, yang membuat perjalanan panjang di Bali jadi lebih menyenangkan. Plus, dengan fitur keamanan canggihnya, kamu bisa merasa aman saat menjelajahi pulau.

Alphard memberikan berbagai pilihan untuk liburan yang nyaman dan bergaya di Bali. Berkendara dengan Alphard di Bali bukan hanya tentang pindah dari satu tempat ke tempat lain, tapi juga tentang menikmati perjalanan dengan nyaman dan mewah.

Dengan harga sewa 12 jam - IDR 2.300.000 sudah termasuk driver dan BBM, kamu bisa sewa Alphard di Bali via Bikini Garage.

3. Porsche Boxster 718

rekomendasi sewa mobil mewah di Bali

Porsche Boxster adalah mobil sport yang keren dan sangat pas untuk liburan di Bali. Mobil ini memiliki desain yang sporty dan elegan, mirip dengan mobil balap klasik. Dengan lampu depan yang ramping dan bodi yang aerodinamis, Porsche Boxster ini pasti akan menarik perhatian semua orang di jalan.

Salah satu hal terbaik di Porsche Boxster adalah cara mengemudinya yang seru. Mobil ini punya mesin di tengah, yang artinya stabil dan terkendali, terutama di jalan yang berliku-liku seperti di Bali. Dari model pertama dengan mesin 6-silinder sampai model terbaru dengan mesin turbo, Boxster selalu memberikan performa yang kuat dan menyenangkan. Model spesial, Porsche Boxster 25 2021, bahkan punya mesin yang lebih besar lagi, jadi kamu bisa merasakan tenaga ekstra saat mengemudi.

Sewa Porsche Boxster jika kamu menginginkan liburan romantis atau jalan-jalan sendiri di Bali. Dengan atap yang bisa dibuka, kamu bisa menikmati udara segar dan pemandangan Bali sambil berkendara.

Harga sewa Porsche Boxster 718 di Bikini Garage, 24 jam - IDR 8.000.000, sepadan dengan pengalaman mengendarainya selama di Bali. Klik disini untuk sewa porsche di Bali.

4. Mercedes-Benz GLC 300

Rekomendasi Mobil Mewah Untuk Disewa di Bali

Mercedes-Benz GLC 300 adalah SUV yang elegan dan cocok untuk liburan di Bali. Dengan desain yang modern dan mewah, mobil ini pasti akan menarik perhatian. Lampu depannya yang keren dan bodi yang dirancang dengan baik membuatnya terlihat sangat premium.

Meskipun ukurannya besar, mobil ini tetap cepat dan mudah dikendalikan, cocok untuk jalan-jalan di Bali yang beragam, dari jalan kota hingga pedesaan.

Di dalam mobil, kamu akan merasa sangat nyaman dan mewah. Ada layar besar untuk sistem infotainment dan interior yang dibuat dari bahan berkualitas tinggi.

GLC 300 ini juga punya ruang bagasi yang cukup besar, jadi kamu bisa membawa banyak barang termasuk koper. Meskipun ruang di dalam kabin tidak terlalu besar, tapi tetap nyaman untuk penumpang. Jadi, kalau kamu mau liburan di Bali dan butuh mobil yang nyaman, mewah, dan bisa bawa banyak barang, Mercedes-Benz GLC 300 adalah pilihan yang bagus.

Harga sewa Mercedes-Benz GLC 300 di Bikini Garage adalah:

  • 24 jam - IDR 6.000.000
  • 12 jam - IDR 5.000.000

Selain tipe GLC 300, ada juga tipe ML 400 untuk pilihan lain sewa mobil Mercy di Bali via Bikini Garage.

5. BMW 430i - 2023

rekomendasi mobil mewah untuk disewa di Bali

BMW 430i Cabriolet adalah mobil convertible empat kursi yang sempurna untuk liburan di Bali. Dengan desain yang menarik dan modern, mobil ini memiliki tampilan yang rakish dan terasa kokoh, dicat dengan warna Sanremo Green Metallic yang menawan. Gril depan yang besar memberikan kesan yang berani dan unik, menjadikan BMW 430i tidak hanya mewah tapi juga berpenampilan berani.

Mobil ini dilengkapi dengan mesin B48 2.0L turbocharged inline-four yang menghasilkan 255 hp dan 295 lb-ft torsi, memberikan tenaga yang cukup untuk berkendara dengan nyaman di Bali. Mesin ini dikenal karena kehalusannya dan suara yang gahar, menambah kesan premium saat berkendara.

Dari segi interior, BMW 430i Cabriolet sangat mewah dengan bahan-bahan berkualitas tinggi memberikan suasana yang nyaman dan elegan, cocok untuk menikmati perjalanan di Bali.

BMW 430i Cabriolet juga cukup praktis untuk sebuah mobil convertible. Meskipun ruang bagasi terbatas, ada ruang penyimpanan yang cukup di kabin depan. Mobil ini cocok untuk perjalanan akhir pekan atau liburan singkat di Bali, menjadikannya pilihan yang tepat untuk liburan mewah di Bali.

Harga sewa BMW 4301 tahun 2023 di Bikini Garage Bali adalah:

  • 24 jam - IDR 9.000.000
  • 12 jam - IDR 8.000.000

Yuk, sewa BMW di Bali via Bikini Garage sekarang.

6. Jeep Rubicon Sahara

rekomendasi mobil mewah untuk disewa di Bali

Jeep Rubicon Sahara adalah pilihan yang sempurna untuk petualangan di Bali dengan desainnya yang ikonik dan kemampuannya yang tangguh. Dikenal karena bodinya yang besar dan gahar, Rubicon Sahara menawarkan tampilan yang kuat dan maskulin, cocok untuk mereka yang mencari kendaraan yang bisa di berbagai medan dengan mudah.

Fitur khusus dari Jeep Rubicon Sahara adalah kemampuannya dalam off-road. Dengan torsi dan tenaga yang besar, mobil ini dirancang untuk melewati medan yang sulit sekalipun, menjadikannya pilihan yang ideal untuk menjelajahi berbagai area di Bali, dari pantai hingga pegunungan.

Dari segi spesifikasi teknis, Rubicon Sahara dilengkapi dengan fitur-fitur yang mendukung kemampuan off-roadnya, termasuk suspensi yang kuat dan sistem penggerak empat roda yang canggih.

Jeep Rubicon Sahara juga memiliki kapasitas penumpang yang cukup untuk sebuah keluarga atau grup kecil, menjadikannya pilihan yang praktis untuk liburan di Bali. Baik itu untuk perjalanan liburan yang singkat atau perjalanan trip yang lebih panjang, Rubicon Sahara menyediakan ruang yang cukup untuk penumpang dan barang bawaan.

Harga sewa Jeep Rubicon Sahara di Bikini Garage adalah,

  • 24 jam - IDR 4.000.000
  • 12 jam - IDR 3.500.000

Tersedia dua warna yaitu orange dan hijau stabilo, klik disini untuk informasi detail sewa jeep di Bali.

7. Smart Fortwo Cabriolet

rekomendasi mobil mewah untuk disewa di Bali

Smart Fortwo Cabriolet adalah mobil kecil dua kursi yang sangat cocok untuk liburan di Bali. Dengan desainnya yang unik dan kompak, mobil ini mudah untuk dikendarai dan diparkir di jalan-jalan sempit dan ramai di Bali.

Atapnya yang bisa dibuka memberikan kesempatan untuk menikmati udara segar dan pemandangan indah pulau Bali sambil berkendara.

Mobil ini memiliki mesin yang irit bahan bakar, membuat perjalananmu di Bali lebih irit. Ukurannya yang kecil juga membuatnya mudah untuk bermanuver di lalu lintas padat di Bali seperti Seminyak dan Canggu.

Meskipun hanya memiliki dua kursi, ruang kabinnya cukup nyaman dan ada ruang bagasi yang memadai untuk menyimpan tas dan barang bawaan kecil.

Smart Fortwo Cabriolet adalah pilihan yang bagus untuk pasangan atau wisatawan solo yang ingin menjelajahi Bali dengan cara yang berbeda dan menyenangkan. Mobil ini ideal untuk perjalanan singkat di sekitar kota atau untuk berkendara santai menikmati pemandangan pantai dan pedesaan Bali.

Harga sewa Smart Fortwo Cabriolet adalah,

  • 24 jam - IDR 1.500.000
  • 12 jam - IDR 1.000.000

Yuk, sewa Smart di Bali untuk melengkapi liburan singkatmu selama di Bali!

Itulah 7 rekomendasi mobil mewah untuk disewa selama kamu berlibur di Bali, menarik bukan? Lalu bagaimana cara sewa mobil di Bikini Garage? Simak dengan singkat di bawah ini.

Tips Sewa Mobil Mewah di Bikini Garage Bali

Ingin sewa mobil mewah di Bali? Ikuti langkah mudah ini dengan Bikini Garage:

  1. Pilih Mobil Favorit: Lihat pilihan mobil mewah di Bikini Garage, pilih yang kamu suka.
  2. Hubungi via WhatsApp: Kontak tim Bikini Garage lewat WhatsApp di +62 813-3904-5581 untuk cek ketersediaan mobil.
  3. Konfirmasi dan Bayar: Konfirmasi tanggal sewa dan lakukan pembayaran. Bayar deposit 50% untuk pemesanan lebih dari satu hari sebelumnya, atau bayar penuh untuk pemesanan di hari yang sama.
  4. Nikmati Layanan: Mobil pilihanmu akan diantar ke tempatmu. Bikini Garage juga akan menjemput mobil saat sewa selesai.
  5. Keuntungan Ekstra: Dapatkan gratis biaya antar-jemput, jaminan mobil bersih, wangi, nyaman, dan selalu terawat.

Sewa mobil mewah di Bali jadi mudah dan nyaman dengan Bikini Garage!

Baca juga: 7 Tempat Makan Instagramable di Bali, Kuliner Estetik

Book, Rent, and Drive!
Sewa mobil mewah favoritmu, liburan di Bali jadi nyaman dan eksklusif.
Bikini Garage Bali
PT Bikini Garage Bali
Pusat sewa mobil mewah di Bali sejak tahun 2020. Garasi dan mobil pribadi.
Alamat Garasi:
Jl. Bikini II - Teuku Umar Barat, Denpasar, Bali 80117
Phone: +62 813-3904-5581
Lihat di Google Maps →
Ikuti kami:
Kami aktif dalam organisasi:
logo Ikatan Motor Indonesia Bali
logo Buser RentCar Nasional (BRN)
logo MINI bali community
Telah diliput oleh:
kumparan travel logo
logo-detiktravel
logo-republika
logo media indonesia
logo_tribunbisnis
liputan 6 logo
logo kataindonesia.com
tribunotomotif logo
jawapos logo
radarbali logo
Indonesia-Todays logo
radar jakarta logo
logo_warta_jakarta
harian bangsa logo
sumut pos logo
manado post logo
katainvestor logo
Copyright 2024 Bikini Garage Bali
Privacy Policy
phone