logo bikini garage

9 Tempat Glamping Bali Bedugul Untuk Hilangkan Stress

Agustus 28, 2024
bikinigaragebali

Keindahan panorama alam yang begitu mempesona membuat kawasan Bedugul menjadi populer di kalangan wisatawan. Tak heran aktivitas glamping terus meningkat, tentunya para wisatawan ingin berada lebih dekat dengan kekayaan alam yang sangat cantik. Glamping Bali Bedugul menawarkan pengalaman menginap di tengah alam namun tetap dimanja dengan fasilitas yang nyaman dan juga mewah.

Meskipun berada di tengah-tengah alam, peminat glamping bisa merasakan kualitas penginapan yang setara dengan hotel berbintang. Tenda yang digunakan dipastikan aman dan nyaman, pengunjung pun bisa total beristirahat dengan tersedianya kasur yang empuk.

Rekomendasi 9Tempat Glamping Bali Bedugul

1. Richland Bali

Richland Bali
Richland Bali

Mengusung tema “Private Glamping by the Lake”, Richland Bali berdiri tepat di depan Danau Beratan. Kamu bisa puas menikmati cantiknya pemandangan Danau Beratan saat menginap di Richland Bali.

Desain kamar inap Richland didesain unik menyerupai igloo dengan dominasi warna putih. Bagian jendela dan pintu dari tenda inap dibuat transparan sehingga kamu bisa menikmati pemandangan luar. Desain interior tenda yang unik dan lucu membuat setiap pengunjung bisa puas mengambil foto dan video untuk konten sosial media.

2. Bukit Kahyangan

Bukit Kahyangan
Bukit Kahyangan

Sedikit berbeda dengan spot glamping Bali Bedugul lainnya, Bukit Kahyangan awalnya tidak didedikasikan khusus untuk glamping. Awalnya, kawasan Bukit Kahyangan berupa rest area dan juga restoran. Namun karena pemandangan di sekeliling Bukit Kahyangan sangat indah, akhirnya pihak pengelola memutuskan untuk membangun fasilitas glamping.

Dibangun dengan gaya modern, Bukit Kahyangan Glamping menyediakan 15 unit kamar inap dengan rerumputan yang mengitari lokasi inap. Pemilihan desain yang berwarna-warni membuat Bukit Kahyangan terlihat cantik dan menonjol. Ditambah dengan keberadaan tangga melayang, Bukit Kahyangan sangat cocok dijadikan pilihan glamping Bali Bedugul yang sangat Instagramable.

3. Glamour Camping Bedugul

Glamour Camping Bedugul
Glamour Camping Bedugul

Untuk memberikan pengalaman inap terbaik, pihak Glamour Camping Bedugul menyediakan dua tipe tenda inap, yaitu Tipe Glamour dan Tipe VIP. Untuk tenda tipe Glamour, kamu akan menginap di tenda bermodel safari dan berhak mendapatkan kasur empuk, ganduk, jemuran, lampu dan meja kecil.

Sementara untuk tenda tipe VIP, pengunjung akan mendapatkan tenda estetik berbentuk setengah lingkaran yang didominasi warna putih. Tenda VIP jauh lebih luas dan telah disediakan kipas angin dan rak khusus sebagai tempat penyimpanan barang. Kedua tipe tenda inap ini memiliki akses menuju area tepi Danau Beratan.

Baca juga: Menjelajahi Keindahan Bali: Jalur Touring di Bali dan Rute Wisata

4. Nature Camp Bedugul

Nature Camp Bedugul
Nature Camp Bedugul

Tidak hanya menginap, kamu juga bisa belajar dan menikmati manfaat positif dari agrowisata di Nature Camp Bedugul. Pihak penginapan telah menyediakan area khusus berisi berbagai jenis sayuran yang bisa dipetik langsung saat waktu panen telah tiba.

Setiap pengunjung Nature Camp Bedugul juga bisa mencoba aktivitas memancing atau sekedar mengelilingi danau yang indah dengan menggunakan speed boat. Desain kamar inap yang beratapkan ala lumbung membuat nuansa alam jadi begitu kental terasa.

5. Taman Denbukit Camping Ground

Taman Denbukit Camping Ground
Taman Denbukit Camping Ground

Terletak di bagian utara Bedugul, Taman Denbukit Camping Ground berdiri di dekat kawasan Danau Buyan. Memiliki area yang sangat luas, setiap pengunjung Taman Denbukit bisa bebas memarkir kendaraan pribadi di samping kamar inap yang mereka sewa.

Hal ini juga menjadikan Taman Denbukit populer di kalangan komunitas pecinta glamping, sehingga waktu weekend bisa membuat lokasi ini cukup ramai. Tapi tenang saja, kamu tetap bisa menikmati indahnya panorama bukit dan danau sepuasnya.

6. Kubu d’Bedugul Camp

Kubu d’Bedugul Camp
Kubu d’Bedugul Camp

Pengalaman glamping di Kubu d’Bedugul Camp dipastikan terasa begitu unik karena unit kamar inap yang disediakan begitu kokoh seperti layaknya rumah sungguhan. Hal ini menjadikan Kubu d’Bedugul Camp sangat cocok untuk dijadikan tempat inap bersama keluarga atau rombongan. Perpaduan desain modern dengan atap jerami pasti akan membuatmu jatuh cinta.

Tak hanya itu saja, kamu bisa mengeksplor pengalaman liburan terbaik dengan mengikuti berbagai aktivitas yang disediakan oleh pihak Kubu d’Bedugul Camp. Tersedia berbagai aktivitas seru seperti naik kano, bersepeda, jogging, memancing hingga mengajak anak lebih dekat dengan alam melalui kegiatan memberi makan kelinci.

Baca juga: Rekomendasi 6 Cafe Instagramable di Bedugul Bergaya Estetik

7. Taman Danu Camp

Taman Danu Camp
Taman Danu Camp

Taman Danu Camp menjadi salah satu opsi pilihan glamping terbaik jika kamu ingin menginap di lokasi yang berdekatan dengan Danau Beratan. Disini kamu akan beristirahat di dalam tenda ala safari yang berwarna putih dan santai-santai di teras yang terbuat dari bahan kayu. Setiap pengunjung akan dimanjakan dengan suasana penginapan yang begitu asri dan tenang. Khusus untuk kamu yang ingin tetap eksis selama liburan, Taman Danu Camp memiliki berbagai spot untuk berfoto dan selfie seperti jembatan bambu dan juga gazebo mini.

8. The Polumb Garden

The Polumb Garden
The Polumb Garden

Seperti namanya, The Polumb Garden berada di kawasan taman yang sangat luas. Letaknya yang berada di antara perbukitan dan Danau Beratan memaksimalkan pengunjung untuk menikmati keindahan panorama alam sejauh mata memandang.

Sebagai salah satu tempat glamping Bali Bedugul yang hits di tengah wisatawan, kamar inap The Polumb Garden memiliki desain unik berupa atap bale ala lumbung dan dilengkapi dengan kehadiran elemen kayu. Pemilihan desain kamar inap ini membuat para pengunjung benar-benar menyatu dengan alam di sekitarnya.

9. Alamu Eco Lodge

Alamu Eco Lodge
Alamu Eco Lodge

Berdiri di tepian Danau Buyan, Alamu Eco Lodge memiliki 3 tipe kamar inap, yaitu tipe premium, deluxe dan standard. Khusus untuk tipe premium dan deluxe, kamar mandi private disediakan di dekat tenda sedangkan untuk tipe standard, disediakan kamar mandi bersama.

Saat menginap di Alamu Eco Lodge, kamu bisa bebas mengeksplor keindahan alam sekitar. Dari penginapan, kamu bisa dengan mudah menjangkau tiga air terjun cantik yaitu Banyu Wana Amertha, Sekumpul dan Tirta Bhuana.

Baca juga: Utamakan Zen & Privasi, Ini Dia 10 Tempat Glamping Mewah Bali

Itulah 9 rekomendasi tempat glamping Bali Bedugul yang bisa kamu kunjungi bersama teman, pasangan atau keluarga. Pilihlah lokasi glamping yang sesuai kebutuhan & itinerary liburan agar pengalaman menginap jadi menyenangkan. Jika berlibur bersama anak dan keluarga, pastikan lokasi glamping Bali Bedugul yang dikunjungi mampu memenuhi kebutuhan mereka ya.

Saat berlibur ke Bali, terutama ke daerah Bedugul yang terkenal dengan destinasi glamping-nya, memiliki kendaraan yang nyaman dan stylish tentu menjadi prioritas. Bagi kamu yang ingin merasakan sensasi berlibur yang berbeda, layanan sewa mobil mewah lepas kunci di Bali dari Bikini Garage bisa menjadi pilihan yang tepat. Bayangkan menjelajahi keindahan Bedugul dengan layanan sewa MINI Cooper di Bali, mobil yang tidak hanya elegan tapi juga nyaman untuk menelusuri jalanan pegunungan.

Bahkan, untuk kamu yang menginginkan pengalaman berkendara yang lebih unik, tersedia juga layanan sewa mobil cabriolet di Bali, yang memungkinkan kamu merasakan angin Bali yang sejuk langsung dari balik kemudi bersama orang terdekatmu.

Untuk informasi, berikut beberapa layanan lainnya dari Bikini Garage, simpan untuk nanti ya:

Book, Rent, and Drive!
Sewa mobil mewah favoritmu, liburan di Bali jadi nyaman dan eksklusif.
Bikini Garage Bali
Pusat sewa mobil mewah di Bali sejak tahun 2020. Garasi dan mobil pribadi.
Alamat Garasi:
Jl. Bikini II - Teuku Umar Barat, Denpasar, Bali 80117
Phone: +62 813-3904-5581
Lihat di Google Maps →
Ikuti kami:
Kami aktif dalam organisasi:
logo Ikatan Motor Indonesia Bali
logo Buser RentCar Nasional (BRN)
logo MINI bali community
Telah diliput oleh:
kumparan travel logo
logo-detiktravel
logo-republika
logo media indonesia
logo_tribunbisnis
liputan 6 logo
logo kataindonesia.com
tribunotomotif logo
jawapos logo
radarbali logo
Indonesia-Todays logo
radar jakarta logo
logo_warta_jakarta
harian bangsa logo
sumut pos logo
manado post logo
katainvestor logo
Copyright 2024 Bikini Garage Bali
Privacy Policy
phone