Rekomendasi 10 Tempat Wisata Seminyak Bali Untuk Refreshing

Terkenal akan keindahan wisatanya yang modern, Seminyak termasuk salah satu kawasan wisata di Bali yang populer di kalangan wisatawan dalam dan luar negeri. Apalagi kalau kamu ingin puas menikmati pantai dan mengunjungi beach club, Seminyak adalah destinasi wisata yang sangat tepat untukmu. Di beach club kamu bisa menikmati vibes pantai secara eksklusif sambil menikmati sajian minuman dan makanan lezat.

Kaya akan berbagai destinasi wisata Seminyak Bali, siap-siap dimanjakan oleh pesona wisata yang cocok dinikmati seorang diri, bersama orang terkasih dan keluarga.

Bikini Garage merekomendasikan berbagai destinasi wisata Seminyak Bali yang akan membuat pengalaman dan memori liburan kamu jadi tak terlupakan.

10 Rekomendasi Destinasi Wisata Seminyak Bali

1. Pantai Seminyak

Pantai Seminyak (indonesia.travel)
Pantai Seminyak (indonesia.travel)

Tentunya pantai Seminyak menjadi salah satu destinasi wisata Seminyak yang wajib dikunjungi. Pantai ini sudah lama menjadi salah satu destinasi populer dan tak pernah sepi pengunjung berkat pesona hamparan pemandangan laut yang begitu indah.

Pantai pasir putih yang luas siap menjadi temanmu berselancar, berjemur atau sekedar bermain di tepi pantai dan serta menyaksikan golden sunset memukau.

2. Pura Petitenget

Pura Petitenget
Pura Petitenget

Pura Petitenget merupakan salah satu pura yang dikeramatkan di Bali dan masih menjadi kuil yang suci bagi penduduk desa setempat. Kamu bisa datang dan rehat sejenak dari berbagai keramaian dan kepadatan kota dan mendengar nyanyian kicauan burung yang merdu.

Gaya arsitektur Pura klasik yang khas menimbulkan harmoni yang pas dengan nuansa merah bata. Kamu bisa mengenal kebudayaan setempat secara lebih dekat di Pura Petitenget. Berlokasi hanya 10 km dari kota Denpasar, Pura Petitenget yang ada di Desa Kerobokan juga bisa menjadi tempat yang tenang dan khusuk untuk menikmati keindahan pantai. Jangan lupa, karena kamu mengunjungi Pura, pastikan untuk mengenakan busana yang sopan yang menutupi bagian lutut dan bahu.

3. Pantai Double Six

Pantai Double Six
Pantai Double Six

Pantai Double Six menawarkan pengalaman yang berbeda dari pantai lainnya. Kamu bisa bebas menikmati keindahan pantai kapan saja karena sudah disediakan payung pelindung cahaya matahari yang berwarna-warni.

Terletak di Jalan Double Six, kawasan Legian, pantai ini memiliki ombak yang tenang sehingga cocok dikunjungi bersama keluarga. Kalau ingin menikmati sunset, kamu bisa datang lebih cepat dan menikmati penampilan live music sambil menunggu datangnya waktu matahari tenggelam.

4. John Hardy Boutique and Gallery

John Hardy Boutique and Gallery
John Hardy Boutique and Gallery

Sering dikira brand asal luar negeri, nyatanya John Hardy Boutique and Gallery merupakan brand lokal yang sudah lama berdiri sejak tahun 1975. John Hardy menyediakan perhiasan handmade dengan kualitas tinggi yang sudah dikenal oleh kalangan internasional.

Kamu juga bisa menemukan berbagai perhiasan artisan lokal lainnya yang kental akan konsep activism dan sustainability.

Tidak hanya berbelanja, kamu juga bisa berkumpul dan menyantap kuliner khas Indonesia, terutama Bali, di area The Long Table.

Area Jamu Bar di dalamnya juga semakin mendekatkan para pengunjung akan pengalaman jamuan tradisional sambil menikmati keindahan alam yang memukau.

5. Kendra Art Space

Kendra Art Space
Kendra Art Space

Jika kamu menyukai seni, pastikan untuk mengunjungi Kendra Art Space di Jalan Raya Basangkasa No. 88B. Kendra Art Space merupakan salah satu destinasi wisata yang jauh dari keramaian Seminyak. Disini para pengunjung bisa puas menikmati karya seni dari ratusan seniman lokal yang pastinya akan menyegarkan mata, hati dan pikiran.

Mempunyai misi untuk mendorong terciptanya dialog lewat presentasi budaya yang unik dari berbagai belahan dunia, kamu akan dipuaskan dengan berbagai karya seni kontemporer di Kendra Art Space.

6. The Flea Market

The Flea Market
The Flea Market

Rasanya ada yang kurang kalau kamu berkunjung ke Bali tanpa membawa oleh-oleh aksesoris handmade asli Bali. The Flea Market menjadi tempat yang sempurna untuk berburu berbagai cinderamata khas Bali seperti tas, pakaian, cincin, topi hingga berbagai item unik lainnya.

Kamu bisa dengan mudah menemukan aksesori dan kerajinan tangan khas Bali. Tempatnya yang kekinian, koleksi item berkualitas dan kerajinan handmade yang unik dan cantik membuat The Flea Market selalu ramai akan pengunjung baik pagi, siang, sore hingga malam hari.

Baca juga: 7 Tempat Nongkrong di Canggu yang Hits & Great Vibe

7. Bodyworks Spa

Bodyworks Spa
Bodyworks Spa

Untuk kamu yang ingin liburan sambil healing, silahkan kunjungi Bodyworks Spa. Desain interior dan vibe yang ditawarkan tak hanya bagus untuk relaksasi tapi juga pas banget untuk jadi konten Instagram kamu. Bagaimana tidak, kamu bisa foto dan mengambil konten video dikelilingi desain arsitektur ala Hawa Mahal di Jaipur, India.

Di Bodyworks Spa, kamu akan dimanjakan dengan berbagai teknik pijatan yang terkenal dari seluruh dunia. Mulai dari pijat tradisional Bali, Jawa hingga Thailand. Dijamin kamu pulang dengan badan dan pikiran yang rileks serta hati yang happy. Kamu bisa datang mulai jam 09.00 hingga 21.00 WITA di Jalan Lb.Sari Jl Petitenget No.3.

8. Nyaman Gallery

Nyaman Gallery
Nyaman Gallery

Nyaman Gallery merupakan ruang seni kontemporer yang didedikasikan untuk memamerkan berbagai karya seni dari seniman berbakat Indonesia yang sedang naik daun ataupun yang sudah memiliki nama besar. Kamu bisa menemukan berbagai koleksi seni dari mulai karya logam, kerang, lukisan, patung hingga perunggu.

Jika kamu ingin berinteraksi dengan kekentalan seni selama di Bali pastikan untuk mengunjungi Nyaman Gallery di Jalan Raya Basangkasa No. 88 Seminyak mulai dari jam 11.00 hingga 18.00 WITA.

9. Seminyak Square

Seminyak Square
Seminyak Square

Begitu banyak barang menarik di Seminyak Square yang akan menggelitik insting berbelanja setiap pengunjungnya. Kamu bisa menemukan item lokal dan internasional yang unik dengan kualitas tinggi disini. Supaya lebih puas, kamu bisa mengunjungi butik dan toko souvenir di kawasan yang sama.

10. Pantai Canggu

Pantai Canggu
Pantai Canggu

Sebagai salah satu kawasan yang paling diminati oleh para wisatawan, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru di pantai Canggu. Pemandangan laut biru yang menyegarkan mata hingga deburan ombak yang menenangkan menjadi bagian moment terbaik yang bisa kamu nikmati seorang diri atau bersama keluarga dan orang terkasih.

Baca juga: 6 Tempat Main Anak di Canggu Untuk Buah Hati Tersayang

Itu dia rekomendasi 10 tempat wisata Seminyak Bali yang dapat kamu kunjungi selama berada di pulau Bali. Sebaiknya pilihlah destinasi wisata yang sesuai dengan kebutuhan serta itinerary liburan yang sudah dibuat supaya pengalaman berlibur jadi semakin terasa menyenangkan dan tak mudah untuk dilupakan. Kalau kamu datang berlibur bersama dengan keluarga serta anak-anak, pastikan destinasi wisata Seminyak Bali yang akan dikunjungi sesuai dengan ketertarikan mereka ya.

Satu hal yang tak kalah penting, sebaiknya kamu jangan membuang banyak waktu liburan untuk mencari transportasi untuk jalan-jalan seharian. Kamu bisa bebas mengeksplor kawasan Seminyak Bali sepuasnya dengan memakai layanan Bikini Garage sebagai tempat penyewaan mobil mewah di Bali.

Percayakan kebutuhan transportasi selama berlibur ke Bikini Garage – Pusat Sewa Mobil Mewah di Bali. Sebagai penyewaan mobil mewah terpercaya dan terkemuka di Bali, Bikini Garage memiliki berbagai pilihan mobil mewah untuk membuat perjalanan selama berlibur di Seminyak jadi begitu berkesan.

Baca juga: Rekomendasi 13 Tempat Hits di Canggu Dijamin Fun & Memorable

10 Museum di Bali yang Aesthetic, Liburan Sambil Belajar

Tak hanya kaya akan keindahan alam, seni dan budaya Bali pun sangat menarik untuk dinikmati. Ada berbagai museum di Bali yang sangat seru untuk kunjungi.

Selain menyaksikan benda peninggalan kaya sejarah, kamu dapat mengenal lebih jauh tentang budaya dan sejarah Bali di museum. Bahkan untuk beberapa museum juga menyediakan fasilitas workshop dimana kamu bisa mempelajari seni dan budaya setempat.

10 Museum di Bali Sebagai Destinasi Wisata Menarik

1. Museum Bali

museum bali

Museum yang terletak di Jalan Mayor Wisnu kota Denpasar ni menyimpan begitu banyak peninggalan masa lampau.

Koleksi yang dimiliki museum pun cukup beragam, dari mulai benda etnografi keagamaan, kesenian, bahasa tulisan hingga perlengkapan dan peralatan penunjang hidup yang menggambarkan bagaimana perkembangan kehidupan dan budaya Bali pada masa lampau.

2. Museum Bajra Sandhi (Monumen Perjuangan Rakyat Bali)

Museum Bajra Sandhi

Museum ini tidak hanya berdiri sebagai bangunan biasa tapi juga merupakan simbol penting dari kuatnya keteguhan dan patriotik rakyat Bali untuk memperjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia.

Detail bangunan museum Bajra Sandhi pun mengandung makna spesial, ada 17 anak tangga di pintu utama, terdapat 8 tiang agung dan ketinggian menjulang hingga 45 meter.

Museum Bajra Sandhi terletak pada Jalan Raya Puputan No. 142 Panjer kawasan Denpasar Selatan. Museum ini bisa dikunjungi mulai jam 09.00 hingga 17.00 WITA. Untuk tiket masuk, orang dewasa harus membayar Rp 25.000 sedangkan untuk anak-anak Ro 10.000 saja.

3. Museum Puri Lukisan Ubud

Museum Puri Lukisan Ubud

Sebagai museum seni tertua di Bali, museum Puri Lukisan didirikan oleh para seniman Bali dan resmi disahkan pada tahun 1956, meskipun begitu museum Puri Lukisan juga menyimpan koleksi seni yang berasal dari tahun 1930.

Koleksi yang dimiliki pun tidak hanya sebatas lukisan saja, kamu bisa menemukan koleksi ukiran kayu, lukisan era modern, lukisan hasil karya anggota Pitamaha, lukisan wayang kamasan hingga koleksi lukisan karya dari I Gusti Nyoman Lemped.

Museum ini berdiri di Jalan Raya Ubud Kabupaten Gianyar dan bebas dikunjungi mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WITA. Untuk harga tiket masuk, kamu perlu membayar Rp 85.000 per orang dewasa dan khusus anak yang usianya dibawah 15 tahun dan didampingi oleh orang tua tidak perlu membeli tiket masuk.

4. Museum The Blanco Renaissance

Museum The Blanco Renaissance

Seperti namanya, museum ini didedikasikan khusus untuk menampilkan karya seniman Antonio Blanco asal Spanyol, dari mulai lukisan, keramik, patung, perhiasan hingga kostum. Saat mengunjungi museum ini, kamu tidak hanya bisa menikmati karya seni tapi juga pemandangan alam yang begitu indah.

Perpaduan panorama Sungai Campuhan, sawah terasering dan pepohonan terlihat sangat cantik.

Museum The Blanco Renaissance terletak di Jalan Raya Campuhan pada kawasan Sayan, Ubud. Dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WITA. Untuk mengunjungi museum ini, wisatawan lokal harus membayar tiket masuk seharga Rp 55.000 dan Rp 100.000 untuk wisatawan internasional.

5. Neka Art Museum

Neka Art Museum

Neka Art Museum merupakan museum seni lukis dan keris. Diresmikan pada tahun 1982, Neka Art Museum memiliki berbagai karya menarik seperti lukisan, patung, keris hingga berbagai koleksi foto karya seni kuno.

Museum ini berada di Jalan Raya Sanggingan Campuhan kawasan Kedewatan, Ubud dan dibuka dari pukul 09.00 hingga 17.00 WITA. Pengunjung dewasa wajib membayar tiket masuk seharga Rp 150.000 sementara untuk anak umur 10-17 tahun seharga Rp 75.000 dan khusus untuk anak dibawah usia 10 tahun tidak perlu membayar alias gratis.

6. Museum Kesenian Agung Rai (ARMA)

Museum Kesenian Agung Rai (ARMA)

Diresmikan pada tahun 1996, Museum Kesenian Agung Rai atau lebih dikenal dengan Museum Arma Ubud merupakan museum seni rupa yang menyimpan berbagai koleksi lukisan pelukis ternama baik dari Indonesia maupun mancanegara. Berlokasi di Jalan Raya Pengosekan Ubud, museum Arma Ubud dibuka sejak pukul 09.00 hingga 18.00 WITA dan mengenakan biaya tiket masuk sebesar Rp 100.000 per orang.

7. Museum Pasifika

Museum Pasifika

Museum Pasifika menampilkan berbagai karya para maestro kondang dari berbagai negara. Kamu akan dimanjakan oleh berbagai koleksi seni di tengah luasnya Museum Pasifika yang mencapai 9.000 meter persegi. Memiliki luas keseluruhan 12.500 meter persegi, Museum Pasifika memiliki 11 ruang pameran paviliun besar, kafe dan juga pemandangan taman yang begitu cantik.

Kesebelas ruang pameran tersebut dibagi menjadi ruang Seniman Indonesia, Seniman Italia, Seniman Belanda, Seniman Perancis, Seniman Eropa, Pameran Temporer, Seniman Indochina, Seniman Polynesia dan Tahiti, Kesenian Premier Vanuatu, Kesenian Pasifik Oceania hingga Kesenian Asia.

Untuk mengunjungi museum Pasifika, kamu bisa datang ke Komplek Bali Tourism Development Corporation (BTDC) di Area Blok P, Benoa, Kuta Selatan. Tidak hanya menikmati karya seni, kamu juga bisa membaca buku di perpustakaan dan menikmati acara di panggung terbuka pada malam harinya.

8. Rumah Topeng dan Wayang Setia Darma

Rumah Topeng dan Wayang Setia Darma

Dikenal sebagai Setia Darma House of Mask and Puppets, setiap pengunjung bisa mengenal topeng dan wayang khas Bali melalui 1.300 koleksi topeng dan 5.700 wayang. Berlokasi di Jalan Tegal Bingin Banjar Tengkulak Tengah, kamu bisa mendatangi Rumah Topeng dan Wayang Setia Darma mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WITA. Untuk masuk ke dalamnya, kamu tidak perlu membayar tiket masuk alias gratis.

9. Museum Rudana

Museum Rudana

Museum Rudana merupakan salah satu museum yang populer di pulau Dewata karena memiliki koleksi seni yang tak hanya indah tapi juga penuh informasi. Museum Rudana memiliki koleksi lukisan dan patung yang merupakan karya berharga dari para seniman Indonesia.

Museum Rudana terletak di Jalan Cok Rai Pudak No. 44 kawasan Peliatan Kecamatan Ubud dan bisa dikunjungi dari mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WITA. Untuk harga tiket masuknya pun cukup terjangkau. Orang dewasa hanya dikenakan biaya Rp 20.000 sedangkan untuk anak-anak cukup membayar Rp 10.000.

10. Museum Le Mayeur

Museum Le Mayeur

Didirikan oleh Adrien Jean Le Mayeur de Merpres, seorang pelukis berbakat asal Belgia, museum seni ini memiliki 88 koleksi lukisan yang dilengkapi dengan berbagai peralatan rumah tangga seperti tempat tidur, lemari, kursi dan meja artistik.

Untuk mengunjungi Museum Le Mayeur, kamu bisa datang ke Jalan Hang Tuah, Sanur Kaja, Denpasar pada jam operasional mulai 08.00 hingga 15.30 WITA. Tenang saja, harga tiketnya pun sangat terjangkau, wisatawan lokal hanya perlu membayar Rp 10.000 per orang dewasa sedangkan anak – anak dikenakan tarif Rp 5.000.

Inilah 10 museum di Bali yang wajib kamu kunjungi selama berada di Bali. Eksplor seni dan budaya Bali lebih dalam lagi dengan berbagai koleksi seni yang informatif. Kamu bisa bebas mengunjungi museum ini sepuasnya dengan menggunakan layanan penyewaan mobil mewah bersama Bikini Garage – Sewa Mobil Mewah di Bali.

Sebagai penyewaan mobil mewah terpercaya dan terkemuka di pulau Dewata, Bikini Garage memiliki berbagai pilihan tipe mobil mewah untuk membuat pengalaman berlibur dan kunjungan museum di Bali menjadi begitu berkesan.

Baca juga: 8 Tempat Aktivitas Anak di Ubud yang Dijamin Anti Boring

Bikini Garage dan Kebon Vintage Cars Bali Inisiasi Taman Vintage di Discovery Mall Bali

Discovery Mall Bali kini menghadirkan inovasi baru bagi para wisatawan. Bekerja sama dengan Bikini Garage dan Kebon Vintage Car Bali, mereka merancang sebuah Taman Vintage yang akan menjadi daya tarik terbaru di Kuta.

Dilansir dari detik.com, Taman Vintage yang berada di Discovery Mall Bali, akan diberi nama Discovery Park Kebon Vintage (DKV), mengusung konsep nostalgia dengan berbagai koleksi barang-barang kuno dan mobil-mobil antik. Jos Dharmawan, pemilik Kebon Vintage Car Bali, telah menyumbangkan koleksi mobil klasiknya untuk menambah keunikan taman ini.

"Kami sangat menanti-nanti Discovery Park Kebon Vintage yang sekarang dalam tahap persiapan. Adanya DKV ini bisa membuat kita para pengunjung merasakan dunia yang bertemakan zaman dahulu. Semoga langkah baru ini menarik pencinta mobil klasik dan unik untuk menikmatinya," ujar Dendi Satrio, pemilik Bikini Garage dan Pengurus Bidang Sosial PPMKI Bali, Selasa (25/6/2024).

Selain itu, Discovery Mall Bali juga menghadirkan pertunjukan tari Kecak gratis yang berlangsung di pinggir pantai Kuta. Pertunjukan ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah pengunjung dan memperkenalkan budaya Bali kepada wisatawan domestik maupun mancanegara.

"Pada masa liburan ini, Discovery Mall Bali punya daya tariknya tersendiri untuk menarik wisatawan baik yang berasal dari domestik maupun mancanegara. Di sini diadakan pertunjukan tari kecak Bali secara gratis yang dapat ditonton oleh wisatawan," kata Dendi.

"Diadakannya event ini selain untuk menarik wisatawan, juga ditujukan untuk menaikkan taraf pariwisata di Bali, sehingga akan lebih banyak usaha-usaha lokal yang maju di sini. Ke depannya diharapkan taraf pariwisata se-Indonesia juga dapat berkembang secara pesat. Selain itu, kita juga bisa mengenalkan budaya nusantara terutama budaya Bali kepada wisatawan baik domestik maupun mancanegara," tambahnya.

Taman Vintage di Discovery Park Bali masih dalam tahap persiapan dan direncanakan akan segera dibuka untuk umum. Kehadiran taman ini diharapkan akan menambah daya tarik Discovery Mall Bali sebagai destinasi wisata yang kaya akan budaya dan sejarah.

Dengan kombinasi antara seni tari tradisional dan pameran mobil klasik, Discovery Mall Bali siap menyuguhkan pengalaman wisata yang unik dan tak terlupakan bagi setiap pengunjung.

Baca juga: Tips Memilih Tempat Sewa Mobil Mewah di Bali

Paling Fresh! Inilah Tempat Bakar Ikan di Kedonganan

Tidak hanya bersantai menikmati keindahan pantai, kamu juga bisa menikmati hidangan seafood paling segar dengan harga terjangkau di Kedonganan.

Kedonganan dikenal sebagai salah satu sentra hasil laut terbaik di Bali, yang menarik banyak wisatawan domestik dan internasional.

Mengunjungi Pasar Ikan Kedonganan

pasar ikan kedonganan

Lokasi dan Akses

Pasar Ikan Segar Desa Adat Kedonganan berlokasi di Jalan Pantai Kedonganan, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung. Berdekatan dengan area pantai Kelan, pasar ini mudah dijangkau dengan mobil dan sepeda motor.

Pasar ini buka dari jam 7 pagi hingga jam 7 malam dan ramai di sore hari karena banyak pengunjung yang ingin menikmati suasana sore di pantai.

Kondisi dan Penjualan

Di Pasar Ikan Kedonganan, kamu bisa membeli berbagai hasil tangkapan laut dari para nelayan seperti ikan, udang, cumi-cumi, kepiting, hingga lobster.

Meski terkenal di kalangan wisatawan, pasar ini tetap bersahaja dengan bangunan satu lantai yang luas. Ikan yang dijual ada yang sudah dipajang atau masih berada di akuarium besar.

Menikmati Seafood di Kedonganan

pasar ikan kedonganan

Proses dan Bumbu

Untuk menikmati berbagai sajian seafood dan ikan bakar, kamu perlu membawa hasil laut yang sudah dibeli dan mendatangi jasa bakar ikan di pinggir pantai.

Setiap harinya, banyak wisatawan menikmati olahan seafood di sini. Nyoman Darmanu, seorang pengelola jasa bakar ikan, mengatakan bahwa wisatawan sangat menikmati olahan seafood di Kedonganan.

Mereka bisa langsung memilih ikan yang akan dibakar dan disajikan dengan bumbu khas Bali seperti sambal matah dan bumbu bakar khas Jimbaran yang menggunakan base genep.

Harga dan Tawar Menawar

Ikan segar di Pasar Ikan Kedonganan dijual dengan harga Rp 25.000 per kilogram, kerang mulai dari Rp 10.000 per kilogram, dan udang serta cumi-cumi seharga Rp 65.000 per kilogram. Lobster dijual dengan harga Rp 125.000 per kilogram. Untuk jasa bakar, harganya sekitar Rp 20.000 – Rp 35.000 per kilogram, sudah termasuk nasi putih dan sambal.

Kamu juga bisa menawar harga saat membeli hasil laut di pasar ini.

Tips Memilih Seafood Murah di Kedonganan

pasar ikan kedonganan

Liburan dengan budget hemat di Bali tidak sulit. Di Kedonganan, kamu bisa menikmati kuliner seafood yang murah meriah dengan rasa yang lezat.

Kamu bisa memilih sendiri ikan dan seafood lainnya di pasar, kemudian membawanya ke warung yang menyediakan jasa bakar ikan sekaligus bumbu khas, nasi, sayur, dan sambal Bali.

Fita, seorang wisatawan asal Jakarta, merekomendasikan tempat ini karena harganya terjangkau dan bisa disesuaikan dengan budget. Dia bercerita bahwa dirinya membeli ikan sebanyak 3 kilogram, termasuk kepiting, cumi, dan kerang dengan total harga sekitar Rp 150.000.

Biaya jasa bakar 3 kilogram ikan tersebut hanya Rp 20.000 per kilogram, jadi total Rp 60.000.

Olahan Favorit Wisatawan

Olahan favorit wisatawan adalah ikan yang dibakar dengan bumbu khas Bali.

Bumbu yang ditawarkan bervariasi, seperti sambal matah dan bumbu bakar khas Jimbaran yang menggunakan base genep. Bumbu ini sangat cocok untuk makanan laut segar karena bisa menghilangkan rasa amis.

Sejarah dan Transformasi Pasar Ikan Kedonganan

pasar ikan kedonganan

Pasar Ikan Kedonganan awalnya hanya menjual ikan.

Namun, dengan banyaknya permintaan wisatawan yang ingin menikmati ikan langsung di tempat, penjual mulai membuka tempat makan sekaligus menyediakan jasa bakar ikan. Kini, pasar ini menjadi destinasi favorit wisatawan.

Jika bingung menentukan pilihan, jangan ragu untuk bertanya kepada penjual tentang jenis ikan yang ingin dibeli. Mereka dengan ramah akan membantu menerangkan dan merekomendasikan jenis ikan yang cocok untuk dinikmati.

Untuk mendukung mobilitas selama berlibur di Bali, percayakan kebutuhan transportasi kepada Bikini Garage – Pusat Sewa Mobil Mewah di Bali. Beroperasi sejak 2020, Bikini Garage menyediakan berbagai jenis mobil mewah yang siap memenuhi kebutuhanmu dengan pelayanan sepenuh hati.

Untuk menyewa mobil, pilih varian mobil mewah yang sesuai dengan kebutuhan dan hubungi mereka melalui Whatsapp untuk mengkonfirmasi ketersediaan mobil serta booking tanggal sewa. Pengalaman sewa mobil bersama Bikini Garage akan terasa aman, nyaman, dan bebas beban.

Nikmati perjalanan dan kuliner di Bali dengan lebih menyenangkan dan tak terlupakan!

Baca juga: Rekomendasi 10 Restoran Khas Bali yang Enak & Nagih

10 Tips Sewa Mobil, Proses Rental Lancar Tanpa Drama

Menyewa mobil merupakan salah satu solusi terbaik untuk memperlancar kegiatan bisnis atau liburanmu selama berada di pulau Bali. Terlebih jika kamu datang bersama dengan kerabat, keluarga dan orang terkasih, tentunya kamu ingin memberikan kenyamanan dan pengalaman terbaik.

Sewa mobil juga bisa menjadi pilihan paling tepat jika kamu sedang lelah atau malas mengendarai mobil sendiri. Untuk membantumu mendapatkan unit mobil sewa terbaik, ada 10 tips sewa mobil yang bisa kamu lakukan demi terbebas dari drama penyewaan mobil.

10 Tips Penting Sewa Mobil

1. Pilih Mobil Sesuai Kebutuhan

tips sewa mobil
mobil BMW F3/330i di Bikini Garage Bali

Tentunya kamu tak ingin menyewa mobil yang bukannya meringankan beban tapi malah menambah masalah atau menimbulkan ketidaknyamanan. Mengetahui mobil seperti apa yang kamu butuhkan selama masa sewa akan sangat membantu proses pemakaian mobil menjadi bebas masalah, lebih tenang dan praktis.

Contohnya, jika kamu membawa banyak penumpang dan barang, tentunya mobil keluarga yang luas dan nyaman seperti Alphard merupakan salah satu opsi pilihan terbaik. Jika kamu ingin berpergian ke medan yang menantang, kamu perlu menyewa mobil yang dapat menghadapi medan tersebut seperti Rubicon Sahara misalnya. Pemilihan waktu juga wajib kamu pertimbangkan, tentu keadaan jalan dan tempat wisata saat periode liburan akan lebih padat daripada hari biasanya, maka pastikan kamu menyewa mobil yang dapat memberikan kenyamanan ekstra.

2. Pahami Ketentuan Terkait Sewa Supir

tips sewa mobil

Tanyakan terlebih dahulu kepada pihak penyewa apakah kamu langsung menerima driver in house dari tempat rental tersebut, apakah ada biaya tambahan untuk fasilitas driver atau kamu bisa menyewa tanpa ada driver alias menyetir sendiri.

Pertimbangkan kembali apakah kamu memiliki waktu dan energi yang cukup untuk menavigasi jalanan atau kamu harus menyewa mobil lengkap beserta driver karena jawaban dari pertanyaan ini dapat membuat perbedaan harga yang cukup signifikan.

3. Bandingkan Harga

tips sewa mobil

Harga dan tarif sewa antara satu tempat rental dengan tempat rental mobil lainnya tentu berbeda-beda. Maka daripada itu, kamu sebaiknya mengecek dan membandingkan perbedaan harga tersebut. Meski memiliki tipe armada mobil sewa yang sama, tentu ada perbedaan harga atau fasilitas yang ditawarkan.

Tak jarang, pihak rental mobil mengadakan promosi atau diskon potongan harga untuk jangka waktu tertentu, jadi sebaiknya kamu teliti dalam membandingkan harga supaya bisa mendapatkan deal sewa mobil terbaik.

4. Ketahui Hak & Fasilitas Selama Periode Sewa

tips sewa mobil

Meski harga yang lebih murah merupakan tawaran menggiurkan, tapi tentu kamu harus berhati-hati jika harga yang kamu dapat terlalu murah. Pasalnya, bisa jadi kamu akan dikenakan beban biaya lainnya di luar biaya sewa. Hal yang sama juga berlaku jika kamu mendapat tawaran yang terlalu tinggi karena kamu bisa merugi dari harga yang jauh dari harga pasaran akibat oknum yang memanfaatkan kesempatan pada momen spesial seperti periode liburan, dll.

Baca juga: Rekomendasi Mobil Mewah Untuk Disewa di Bali

5. Pahami Detail Syarat Penyewaan

Sebelum membawa unit mobil sewa sebaiknya kamu benar-benar memahami persyaratan sewa. Biasanya, setiap pihak rental mobil mewajibkan penyewa untuk memberikan salinan berupa softcopy atau fotocopy dari kartu identitas, seperti SIM dan KTP.
Kamu juga perlu mengisi formulir sewa, bisa dalam bentuk tertulis maupun secara online.

Jadi, sebelum berangkat untuk menyewa mobil, pastikan kamu sudah melengkapi persyaratan dan dokumen terlebih dahulu. Tak kalah penting, kondisikan salinan SIM dan KTP baik dan bersih agar info data diri bisa terbaca dengan jelas.

6. Detail Kebijakan Sewa

Selama proses administrasi, kamu harus menyuarakan pertanyaan yang ada di hati. Pastikan kembali kebijakan dan kesepakatan yang berlaku pada pihak rental mobil. Salah satu hal yang kamu harus pastikan adalah pengenaan biaya overtime jika ternyata kamu harus menggunakan mobil sewa melebihi waktu yang disepakati.

Pasalnya, besaran biaya overtime dari satu tempat rental ke tempat rental lainnya bisa berbeda-beda.

Hal yang sama juga berlaku pada klaim asuransi, kamu perlu mengetahui apa saja manfaat, jenis, cakupan perlindungan sampai uang pertanggungan yang berhak didapat jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan.

7. Jangan Lupa Ambil Foto Sebelum & Sesudah Sewa

Memeriksa keadaan unit mobil sewa tidak hanya dapat kamu lakukan sebelum membawa unit mobil sewa. Ketika menjelang momen pengembalian pun kamu harus mengabadikannya untuk memastikan tidak ada bagian mobil yang rusak atau lecet saat berada di tanganmu.

Sebelum mulai memakai mobil sewa, pastikan tidak ada bagian interior atau eksterior mobil yang tak sempurna alias bebas lecet, jangan lupa pastikan juga performa mesin sudah optimal.

8. Hindari Booking Mendadak

Booking mobil secara mendadak bisa jadi membatasi opsi pilihan mobil sewa yang bisa digunakan. Ingatlah untuk selalu memesan jasa sewa mobil dari jauh-jauh hari supaya kamu bisa bebas memilih mobil yang kamu butuhkan dan mendapatkan fasilitas dan kenyamanan terbaik. Terutama jika kamu berniat menyewa mobil saat momen spesial seperti periode liburan panjang atau mudik, hindari menyewa mobil secara mendadak.

9. Pilih Tempat Sewa Mobil Terpercaya

Bisnis penyewaan mobil sejatinya mengandalkan kualitas, pelayanan dan kepercayaan. Sangat penting untuk melihat-lihat berbagai review dan ulasan yang dimiliki pihak rental mobil dari berbagai sumber seperti media sosial atau testimoni dari mereka yang pernah menggunakan jasa sewa tempat sewa tersebut. Menyewa mobil dari tempat rental yang terpercaya dapat memberikan ketenangan batin selama proses sewa.

10. Simpan Detail Kontak Pihak Sewa Mobil

Selama proses penyewaan, kamu harus mengantongi kontak pihak rental mobil, supaya bisa bebas menghubungi ketika kamu memiliki pertanyaan, butuh info tambahan, memberikan kabar overtime hingga mengabari jika ada suatu hal yang terjadi di luar ekspektasi.

Setelah proses penyewaan selesai pun, kamu sebaiknya tetap menyimpan detail kontak pihak rental. Tempat sewa mobil yang memiliki kualitas tinggi, pelayanan terbaik dan penanganan maksimal tentunya merupakan salah satu aset berharga untuk memperlancar urusan anda. Simpanlah kontak pihak rental yang terpercaya dan terbukti kualitasnya. Kedepannya, kamu tak usah repot mencari-cari lagi jika membutuhkan jasa rental mobil.

Nah, itu dia 10 tips Sewa mobil yang bisa kamu lakukan jika ingin menyewa mobil pada pihak rental. Supaya kebutuhanmu terpenuhi dan momen liburan spesial bisa berjalan tanpa masalah, pastikan kamu mendapatkan informasi lengkap serta pelayanan maksimal selama proses penyewaan unit mobil. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, tentu kamu membutuhkan partner penyewaan mobil yang bisa diandalkan.

Baca juga: Tips Memilih Tempat Sewa Mobil Mewah di Bali

Panduan Lengkap 4 Jalur Trekking Mendaki ke Gunung Batur

Gunung Batur merupakan salah satu gunung yang paling terkenal di pulau Bali. Jika kamu memutuskan untuk berlibur ke Bali, tak ada salahnya untuk mencoba trekking ke Gunung Batur. Pasalnya, Gunung Batur ramah untuk pemula dan dapat ditempuh dalam jangka waktu yang tak terlalu lama.

Meskipun begitu, disarankan bagi pemula untuk memakai jasa guide atau pemandu selama mendaki Gunung Batur. Hal ini menjadi poin yang krusial karena kamu harus mengetahui tips dan keadaan terbaik untuk sampai ke puncak gunung Batur.

Pertama-tama, kamu harus mengetahui jalur yang biasa dipakai untuk trekking menuju puncak Gunung Batur

4 Jalur Trekking Mendaki ke Gunung Batur

1. Via Pasar Agung

Trekking Mendaki ke Gunung Batur 3

Durasi Pendakian: 60-75 menit dengan jarak tempuh PP 6.5 km

Pendakian melalui pasar Agung merupakan jalur pendakian yang paling singkat. Pertama-tama, kamu harus melewati Pura Jati dan bergerak ke Pura Pasar Agung Batur. Dari sana, kamu bisa memulai pendakian hingga ke kawasan perut Gunung Batur dengan menggunakan kendaraan seperti mobil atau sepeda motor.

Selama proses pendakian, kamu akan menemui bebatuan yang cukup terjal selama 30 hingga 40 menit. Selepas melewati kawasan berbatu, kamu akan sampai di puncak kedua gunung Batur yang bernama Puncak Kanginan. Dari puncak ketinggian 1.580 mdpl ini kamu sudah bisa menikmati panorama sunrise.

Jika melanjutkan pendakian, ketahui bahwa jarak menuju puncak utama kira-kira memakan waktu 30 menit. Ditambah lagi, kamu akan bertemu dengan jalur yang berpasir dan licin. Maka sangat penting untuk mengenakan sepatu yang memiliki kemampuan grip yang kuat. Kalau ada, bawalah tongkat pendaki untuk membantu menopang tubuh dan menjaga keseimbangan selama mendaki.

2. Via Serongga

Trekking Mendaki ke Gunung Batur

Durasi Pendakian 80-100 menit dengan jarak tempuh PP 10 km

Medan jalur pendakian lewat Serongga serupa dengan medan pendakian via Toya Bungkah, perbedaannya terletak pada keadaan medan pada 30 menit terakhir sebelum puncak. Disini kamu akan menemukan jalur berpasir yang sangat licin dan cukup menguras tenaga.

View point dari jalur Serongga hanyalah di puncak saja, jadi kamu harus fit supaya bisa menyaksikan pemandangan matahari terbit di puncak. Kamu bisa memulai pendakian di Desa Songan, pastikan untuk berangkat lebih awal karena lokasi pemberangkatan cukup jauh. Hampir 5 km dari parkiran Toya Bungkah.

3. Via Toya Bungkah

Trekking Mendaki ke Gunung Batur

Durasi Pendakian: 75-90 menit dengan jarak tempuh PP 9 km

Pendakian lewat jalur Toya Bungkah merupakan jalur yang paling direkomendasikan, terutama untuk pemula. Jika kamu menggunakan jasa guide atau pemandu, maka kemungkinan besar kamu direkomendasikan untuk memilih jalur pendakian ini.

Jalur pendakian via Toya Bungkah tidak terjal, nyaris 80% rute pendakian sangat mudah untuk dilewati. Bahkan sejak tahun 2017, Perhimpunan Ojek Gunung Batur sudah memperbaiki kondisi jalanan agar sepeda motor dengan cc besar bisa lewat hingga 80% jalur di ketinggian 1.650 mdpl. Sisa 20% pendakian berdurasi 15-20 menit melalui kawasan berbatu yang tidak terlalu terjal.

Rute pendakian via Toya Bungkah ini memiliki total 3 view point area di titik 50%, 80% hingga puncak utama. Kalau merasa lelah, kamu bisa beristirahat dan memutuskan untuk tinggal dan menyaksikan matahari terbit dari view point tersebut. Setengah jalur pendakian berupa hutan rindang dengan pohon akasia dan kayu putih sehingga kamu tidak akan kepanasan selama mendaki.

4. Via Culali atau Bukit Mentik

Trekking Mendaki ke Gunung Batur

Durasi pendakian: 2.5-3 jam, dengan jarak tempuh 13 km

Jalur pendakian ini merupakan jalur pendakian terpanjang. Berhubung jalur ini menyita waktu tempuh yang paling lama maka disarankan untuk mulai mendaki saat masih gelap. Akan lebih baik lagi kalau sebelumnya kamu berkemah di sekitar kawah baru Gunung Batur di sore hari dan melanjutkan pendakian keesokan harinya.

Meskipun menyita waktu yang paling lama, jalur pendakian ini paling menantang, kamu pun bisa melihat kawah baru dari Gunung Batur yang sebelumnya meletus pada tahun 2000. Disini juga telah disediakan kawasan kemah yang luas dan aman.

Baca juga: 7 Cafe di Bali View Gunung, Bisa Ngobrol Sambil Healing!

Biaya Mendaki Gunung Batur dengan Guide

Biaya trekking ke Gunung Batur tentunya akan berbeda jika dilakukan secara private atau secara umum. Khusus untuk pendakian umum, harga yang diberikan sudah termasuk sarapan. Berikut biaya mendaki gunung Batur yang harus kamu persiapkan.

Harga Mendaki Gunung Batur Secara Private

Jenis Paket

Harga Per Orang

Paket mendaki untuk 6 orang Rp 145.000
Paket mendaki untuk 5 orang Rp 160.000
Paket mendaki untuk 4 orang Rp 195.000
Paket mendaki untuk 3 orang Rp 220.000
Paket mendaki untuk 2 orang Rp 270.000
Paket mendaki untuk 1 orang Rp 445.000

Harga Mendaki Gunung Batur Dalam Group

Jenis Paket

Harga Per Orang

Paket mendaki untuk 6 orang Rp 195.000
Paket mendaki untuk 5 orang Rp 210.000
Paket mendaki untuk 4 orang Rp 245.000
Paket mendaki untuk 3 orang Rp 270.000
Paket mendaki untuk 2 orang Rp 320.000
Paket mendaki untuk 1 orang Rp 495.000

 

Tips Mendaki Gunung Batur Tanpa Guide

Jika kamu memutuskan untuk trekking ke Gunung Batur tanpa guide atau pemandu, maka kamu perlu memperhatikan beberapa hal, seperti:

1. Pastikan kamu sudah penuh persiapan

a. Rutin berolahraga sebelum mendaki

Olahraga ringan yang dilakukan secara rutin mampu membuat tubuh kamu lebih fit. Olahraga rutin seperti lari santai selama 30-60 menit dalam sehari sudah cukup untuk membuat keadaanmu prima sebelum mendaki.

b. Membawa peralatan lengkap

Siapkan check list dan pastikan setiap kebutuhan dan perlengkapan penting sudah dibawa, seperti sepatu olahraga, jaket, tas punggung, senter hingga tongkat pendaki.

c. Istirahat yang cukup

Haram hukumnya untuk mendaki dalam keadaan tidak fit, apalagi mengantuk. Jangan begadang sebelum mendaki, apalagi untuk kamu yang tinggal atau menginap pada jarak yang lumayan jauh dari gunung Batur.

2. Mengajak teman

Selain proses trekking akan terasa lebih seru bersama teman, kehadiran teman, sahabat, pasangan atau keluarga saat mendaki bisa mengusir rasa sepi dan perasaan seram dan rasa takut.

3. Memilih jalur pendakian yang tepat

Meski ada trek yang ramah untuk pemula, beberapa titik pendakian tetap bisa membuat pendaki merasa bingung. Pastikan untuk memilih jalur pendakian yang paling cocok untukmu dan membaca informasi di starting point dan di sepanjang jalur pendakian.

4. Paham pantangan

Serupa dengan berbagai gunung di Indonesia, gunung Batur memiliki pantangan yang wajib kamu taati sebelum berangkat trekking. Berikut beberapa pantangan Gunung Batur:

Kegiatan trekking ke Gunung Batur merupakan salah satu kegiatan yang sangat berkesan untuk dilakukan saat berlibur di Bali. Kamu bisa menikmati keindahan alam Gunung Batur secara berbeda selama trekking.

Kamu bisa menggunakan layanan Bikini Garage sebagai tempat penyewaan mobil mewah yang terpercaya serta terkemuka untuk mengantarmu dari tempat menginap ke starting point atau sebaliknya. Bikini Garage memiliki beragam brand & tipe pilihan mobil yang akan membuat pengalaman trekking ke Gunung Batur jadi berkesan.

Baca juga: 8 Rekomendasi Spot Glamping Kintamani Sensasi Eksklusif

Rekomendasi 10 Spot Wisata Ubud Bali Hits Untuk Travelers

Ubud adalah salah satu kawasan destinasi wisata paling populer karena memiliki berbagai destinasi yang menarik dan otentik. Kawasan wisata Ubud Bali juga terkenal dengan wisata budaya dan selalu berhasil membuat wisatawan dalam dan luar negeri ingin kembali mengunjunginya. Tak heran, Ubud berhasil masuk daftar The World’s Top Cities mengalahkan kota Tokyo dan Roma.

Saat berada di Ubud, kamu bisa mengunjungi berbagai destinasi wisata spiritual, kultural hingga alam sambil merasakan kesejukan udara dan keindahan alamnya. Spesial untuk kamu yang ingin datang dan merasakan vibe unik Ubud, berikut beberapa rekomendasi 10 spot wisata Ubud Bali yang harus kamu kunjungi saat berkunjung ke Bali.

Rekomendasi 10 Spot Wisata Ubud Bali Paling Hits

1. Monkey Forest Ubud

Monkey Forest Ubud

Salah satu destinasi alam yang paling terkenal di kawasan Ubud adalah Monkey Forest Ubud atau warga lokal sering menyebutnya Mandala Suci Wenara Wana. Disini kamu bisa menyaksikan ratusan monyet berkeliaran dengan bebas di habitat aslinya.

Selain itu, kamu juga bisa melihat berbagai tumbuhan langka tumbuh dengan baik dan sampai sekarang masih sering dimanfaatkan sebagai bagian dari penelitian atau ritual.

2. Museum Neka

Museum Neka

Jika kamu ingin mengenal dan mempelajari kultur lokal, maka museum NEKA layak dijadikan pemberhentian berikutnya.

Destinasi wisata kultural sekaligus edukasi ini dipastikan akan memberikan pengalaman seru dan berbagai pengetahuan seru tentang berbagai jenis karya seni. Koleksi yang dimiliki oleh museum ini pun cukup beragam, dari mulai keris, lukisan sampai karya seni pahat.

3. Museum ARMA

Museum ARMA

Agung Rai Museum of Art yang sering disebut sebagai Museum ARMA merupakan salah satu museum yang menyimpan berbagai koleksi lukisan yang datang dari Bali dan juga Internasional.

Di museum ARMA, kamu bisa menyaksikan karya seniman Batuan pada tahun 1930 sampai 1940, berbagai lukisan karya Syarif Bustaman dan Raden Saleh hingga lukisan klasik Kamasan pada media kulit pohon.

Tidak hanya menikmati indahnya koleksi lukisan, para pengunjung Museum ARMA juga bisa menikmati pertunjukan teater, lokakarya budaya hingga mengikuti kelas tari yang dikelola pihak museum.

4. The Blanco Renaissance Museum

The Blanco Renaissance Museum

Didirikan oleh Antonio Blanco, museum yang selalu ramai dikunjungi wisatawan ini berdiri di atas lahan seluas 20.000 meter persegi. Bangunan museum ini memiliki tiga lantai yang menjadi simbol kepercayaan masyarakat Bali terhadap dunia bawah, tengah dan atas.

Di dalam museum Blanco Renaissance, kamu bisa menemukan galeri, kafe, studio lukis, candi hingga amfiteater yang sering kali menjadi panggung pertunjukan budaya. Pastikan untuk mengunjungi The Blanco Renaissance Museum untuk mendapatkan pengalaman kultur lokal terbaik.

Baca juga: List Wajib! 7 Tempat Nongkrong di Ubud View Sawah

5. Museum Puri Lukisan

museum puri lukisan 1

Sesuai dengan namanya, Museum Puri Lukisan mempunyai berbagai koleksi seni dalam bentuk lukisan. Lukisan tersebut ditempatkan dalam kategori galeri yang berbeda-beda seperti lukisan Bali era modern, lukisan wayang kamasan, lukisan karya I Gusti Nyoman Lempad hingga ukiran kayu lukisan hasil karya anggota Pitamaha.

Tidak hanya menikmati keindahan lukisan, Museum Puri Lukisan juga memiliki restoran serta ruangan lokakarya seni khusus untuk para pengunjung yang ingin merasakan langsung pembuatan sebuah karya seni.

6. Campuhan Ridge Walk

Campuhan Ridge Walk

Sebagai salah satu kawasan yang terkenal atas hawa sejuknya, kamu bisa menyegarkan mata dan pikiran di Campuhan Ridge Walk. Nikmati panorama indah di tengah kawasan perbukitan Campuhan yang akan membuatmu refreshing sejenak dari kelelahan sehari-hari.

Di Campuhan Ridge Walk kamu bisa menemukan trek jogging yang dapat menemani aktivitas jogging di pagi hari atau bersepeda di tengah alam perbukitan. Ditambah lagi, kamu bisa menelusuri perbukitan dengan ditemani pemandangan hijau pepohonan yang rimbun dan asri.

7. Desa Petulu

Di Desa Petulu, kamu bisa dengan mudah menemukan burung bangau putih atau burung kokoan. Burung ini sudah lama menjadi simbol desa sehingga warga setempat memperlakukan burung ini dengan hormat.

Sebaiknya kamu juga menuruti dan mengikuti adat istiadat setempat karena warga setempat percaya jika siapapun yang mengganggu dan membahayakan burung kokoan tersebut akan diganggu oleh mahluk halus.

8. Istana Ubud (Ubud Palace)

Seperti namanya, Istana Ubud merupakan tempat tinggal dari keluarga kerajaan di kawasan Ubud. Di masa aktifnya, tempat ini menjadi pusat pemerintahan dan saat ini dialihfungsikan menjadi museum serta pusat kesenian tradisional masyarakat Bali.

Saat berada di Ubud Palace, kamu bisa berjalan- jalan di sekitarnya dan mengabadikan momen melalui foto. Pada malam hari sekitar pukul 19.30 hingga 21.00 WITA, kamu bisa menyaksikan pertunjukkan tradisional unik dengan membayar biaya Rp 100.000

9. Pura Dalem Agung Padangtegal

Pura Dalem Agung Padangtegal merupakan tempat pemujaan untuk Dewi Surga dan Dewi Siwa. Saat datang mengunjungi kawasan pura ini dengan mengingat tata krama dan sopan santun karena sebagai turis kamu tengah mengunjungi tempat ibadah. Jika kamu ingin memanjatkan doa, kamu harus memakai pakaian khas Bali secara baik dan benar.

10. Peliatan Royal Palace

Kalau kamu suka akan vibe dari situs-situs bangunan kuno, maka kamu wajib mengunjungi Peliatan Royal Palace. Saat mengunjungi situs istana Peliatan ini, para wisatawan akan dibuat terkagum-kagum dengan keindahan arsitekturnya.

Ukiran khas Bali mendominasi sebagian besar bangunan dari mulai patung hingga gapura. Jika kamu sedang beruntung, maka akan ada pagelaran tarian lokal yang diselenggarakan di Peliatan Royal Palace.

11. Air Terjun Kanto Lampo

Kalau ingin datang ke tempat yang tenang nan damai, kamu bisa mengunjungi air terjun Kanto Lampo. Disini kamu akan dibuat terpesona oleh air terjun berundak indah dan memiliki ketinggian hingga 15 meter.

Air terjun Kanto Lampo dianggap suci oleh komunitas adat dan warga setempat, sehingga kamu harus tetap menghormati dan menghargainya. Dipercaya, air terjun Kanto Lampo menjadi tempat suci untuk Mendak Toya Ning (Pencarian Air Suci) untuk pelaksanaan upacara Pitra Yadnya atau Dewa Yadnya.

12. Goa Gajah

Kawasan Goa Gajah terbagi atas empat kompleks. Kompleks pertama adalah tempat dari peninggalan arkeologi dengan pahatan sulur dedaunan, babi, batu karang, raksasa dan kera. Kompleks kedua merupakan kola tirta yang dilengkapi dengan adanya arca pancuran.

Kompleks ketiga merupakan tempat dari berbagai macam artefak Goa Gajah sementara kompleks yang terakhir adalah kompleks lembah tukad pangkung. Saat ingin memasuki kompleks ini, kamu diwajibkan memakai sarung dan selempang ya. Jika tidak membawanya, kamu bisa menyewanya di tempat.

Baca juga: 8 Tempat Aktivitas Anak di Ubud yang Dijamin Anti Boring

Mengunjungi berbagai spot destinasi wisata Ubud Bali merupakan pengalaman yang wajib masuk ke itinerary kamu saat berkunjung ke pulau Bali. Tidak hanya menikmati keindahan alam, kamu akan merasa lebih dekat dengan warga lokal dan kultur setempat dengan menikmati berbagai destinasi wisata seni dan kultur budaya.

Untuk mendapatkan kenyamanan maksimal selama berlibur, pastikan untuk menyewa mobil dan kendaraan tersendiri yang dilengkapi dengan supir seperti sewa Alphard, saat berkunjung ke kawasan Ubud bersama Bikini Garage – Pusat Sewa Mobil Mewah di Bali.

Sebagai penyedia jasa penyewaan mobil mewah terkemuka dan terpercaya, Bikini Garage mempunyai berbagai tipe mobil mewah yang sigap melayani kebutuhan kamu beserta sahabat, pasangan dan keluarga. Dijamin pengalaman berlibur di pulau Dewata akan terasa nyaman & aman.

Bikini Garage Meriahkan Touring PPMKI ke Pura Besakih, Bali

Dalam suasana yang ceria, ratusan penggemar mobil kuno yang tergabung dalam Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) Bali mengadakan touring spesial ke Pura Besakih pada Minggu, 12 Mei 2024. Touring ini bukan hanya ajang berkumpul bagi para penggemar otomotif, tetapi juga menjadi media bagi aksi sosial yang lebih besar.

Bikini Garage - Touring PPMKI

Dendi Satrio, pemilik Bikini Garage dan juga pengurus PPMKI bidang sosial untuk periode 2024-2027, mengatakan bahwa kegiatan ini sangat berarti bagi komunitas. "Kegiatan touring ini memang sangat seru, apalagi peserta sangat banyak dan menjadi ajang silaturahmi bagi kami penggemar mobil antik di Bali," ujar Dendi kepada media.

Selain kegiatan touring, Dendi mengungkapkan bahwa PPMKI berencana untuk melibatkan diri dalam berbagai kegiatan sosial di masa yang akan datang. "Kami di PPMKI bukan hanya berkegiatan touring saja, melainkan kami akan melakukan bakti sosial di Bali. Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Bali," jelas Dendi.

Salah satu fokus utama dari kegiatan sosial ini adalah pelestarian mobil antik, sebuah gerakan yang didukung kuat oleh Jos Dharmawan, penasehat PPMKI Bali dan pemilik Kebon Vintage Cars. "Saya apresiasi sekali gerakan Jos Dharmawan yang sampai sekarang selalu konsisten dalam melestarikan mobil antik, yang terbukti dengan adanya Kebon Vintage Car di Bali. Ini memberikan nilai sejarah yang berharga bagi kami generasi muda," tambah Dendi.

Touring ini diselenggarakan dalam rangka merayakan HUT ke-19 PPMKI Bali, dan dihadiri oleh para pengurus serta anggota PPMKI dari seluruh Bali. Acara ini tidak hanya meningkatkan kebersamaan antar anggota, tetapi juga memperkuat komitmen mereka terhadap kegiatan sosial dan pelestarian budaya otomotif di pulau dewata.

Bikini Garage - Touring PPMKIBikini Garage - Touring PPMKI

BRN Korda Bali Roadshow ke Instansi Polri: Misi Kemanusiaan dan Pencegahan Kejahatan Rental Mobil

Organisasi Buser Rentcar Nasional (BRN) yang menaungi ribuan pengusaha rental mobil di Indonesia, mengadakan roadshow di Bali pada Senin, 6 Mei 2024, sebagai bagian dari sebuah misi kemanusiaan sekaligus pencegahan kejahatan sewa mobil dari Sabang sampai Merauke.

Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 70 orang dengan 30 unit mobil yang melakukan konvoi dari satu tempat ke tempat lainnya.

Dalam rangkaian roadshow ini, BRN tidak hanya fokus pada pencegahan kriminal tetapi juga melaksanakan program santunan sosial. Sebagai contoh, mereka mengunjungi Panti Asuhan Maria Goretti Palasari di Bali Barat untuk memberikan bantuan kepada anak-anak yang membutuhkan.

Selanjutnya, roadshow tersebut melanjutkan perjalanan ke Polsek pelabuhan Gilimanuk dan Polres Singaraja.

Di lokasi ini, BRN memberikan plakat penghargaan kepada Kapolsek dan Kapolres Singaraja sebagai pengakuan atas kerja sama mereka dalam menangani kasus penggelapan, penadahan, dan kejahatan terkait mobil rental yang baru-baru ini menjadi topik viral di media sosial.

Dendi Satrio, Humas BRN Korda Bali dan Ketua Pelaksana acara, menyatakan kebanggaannya atas keberhasilan kegiatan ini. “Mewakili organisasi, kami sekali lagi memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh elemen yang secara langsung maupun tidak langsung membantu para pelaku usaha mobil rental baik di Bali maupun di seluruh kawasan Indonesia," ujarnya.

Baca juga: Rekomendasi Mobil Mewah Untuk Disewa di Bali

Acara tersebut berakhir dengan kunjungan ke Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, yang sering berhadapan langsung dengan pelaku kejahatan penggelapan mobil rental.

Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan penghargaan dan apresiasi besar kepada Kapolsek dan jajarannya karena telah berkolaborasi dengan BRN Korda Bali dalam mencegah mobil rental keluar dari Bali melalui pelabuhan dan menghambat kejahatan lainnya.

Baca juga: Tips Memilih Tempat Sewa Mobil Mewah di Bali

9 Tips Rental Mobil Bulanan Bebas Ribet

Mobil sangat berguna, terutama untuk kegiatan bisnis atau liburan dengan keluarga, misalnya di Bali. Untuk memenuhi kebutuhan transportasi, kamu bisa menyewa mobil bulanan. Agar mendapatkan pilihan rental terbaik, penting untuk mengetahui tips penyewaan mobil bulanan agar pengalamanmu menyewa mobil lebih baik.

Tips Rental Mobil Bulanan

1. Sesuaikan jenis mobil dengan kebutuhan

Saat hendak memilih jenis mobil, sebaiknya kamu mengetahui terlebih dahulu tentang jenis dan keuntungan mobil yang ingin disewa terlebih dahulu. Apakah mobil minimalis seperti mini cooper sudah cukup? Atau kamu perlu mobil keluarga dengan kenyamanan maksimal seperti sewa Alphard? Apakah kamu membutuhkan jenis mobil manual atau automatic?

Pastikan kamu mengetahui tipe mobil yang dibutuhkan untuk dapat memenuhi kebutuhanmu sehari-hari. Tentunya, hal ini berkaitan langsung dengan keamanan, kenyamanan dan juga besaran budget yang harus kamu keluarkan.

2. Tarif harga sebanding dengan unit & fasilitas

Setelah mengetahui jenis mobil yang dibutuhkan, sekarang kamu harus memastikan bahwa harga yang ditawarkan sudah sesuai dengan kualitas unit mobil dan fasilitas yang akan didapatkan.

Jika terlalu murah, kamu perlu berhati-hati karena kemungkinan besar akan ada beban biaya lainnya di luar tagihan biaya sewa. Maka daripada itu, sangat penting untuk mencari referensi tentang harga sewa yang ditawarkan oleh pihak rental mobil.

3. Paham akan syarat sewa mobil

Salah satu tips rental mobil bulanan yang paling penting adalah memahami persyaratan sewa mobil secara mendetail. Biasanya setiap pihak rental mobil memiliki persyaratan masing-masing sebelum kamu melakukan penyewaan, salah satunya penyediaan data diri seperti KTP dan SIM.

Pastikan persyaratan sewa beserta ketentuannya dapat dengan mudah kamu pahami dan tidak menyulitkan kamu sebagai pihak penyewa. Kamu juga perlu memastikan atau melakukan cross check sebelum proses administrasi selesai. Untuk langkah terbaik, sediakan salinan dari dokumen dari data dirimu dan jangan lupa untuk mengisi formulir data diri dan kontak yang bisa dihubungi.

4. Jeli atas kebijakan sewa

Salah satu kebijakan sewa yang penting untuk kamu ingat adalah kebijakan biaya overtime. Biaya overtime tentunya akan dikenakan jika mobil yang disewa digunakan melebihi jangka waktu yang sebelumnya telah disepakati.

Setiap pihak rental mobil pastinya memiliki ketentuan dan perbedaan besaran biaya overtime tersendiri. Maka akan sangat penting untuk memastikan hal tersebut diawal. Tak lupa juga mengenai klaim asuransi, seperti jenis, cakupan perlindungan, detail benefit hingga uang pertanggungan yang akan didapat jika asuransi harus diklaim.

5. Cek kondisi mobil

Sebelum melakukan transaksi, pastikan kamu sudah mengetahui detail kondisi mobil yang akan kamu sewakan. Kalau kamu mendeteksi adanya kejanggalan, kerusakan ataupun kekurangan, kamu bisa meminta pihak rental untuk mengganti unit mobil.
Hal yang sama berlaku jika kamu sudah menyetujui unit mobil sewa, ambillah foto lengkap dari mulai tampak mobil bagian depan, samping, belakang dan juga interiornya. Hal ini penting sebagai tindakan preventif agar kedepannya dapat menjadi bukti jika kamu memang tidak wajib menanggung kerusakan dari penggunaan pihak sebelumnya.

6. Ketentuan Lepas Kunci

Saat menyewa mobil secara bulanan, pastikan apakah kamu menyewa mobil tanpa driver atau kamu diwajibkan untuk menggunakan jasa driver yang sudah disediakan oleh pihak rental mobil. Pastikan juga jika ada perbedaan tarif harga yang dikenakan.

7. Ketersediaan BBM (Bahan Bakar Minyak)

Ketentuan menyangkut pemakaian BBM pun harus dikomunikasikan dengan baik pada awal proses penyewaan. Apakah sebagai peminjam kamu diwajibkan untuk mengisi BBM pada saat pengembalian unit mobil sesuai dengan bar awal saat kamu melakukan pengambilan unit? Atau pihak rental telah memiliki ketentuan dan persyaratannya tersendiri terkait perihal pengisian BBM ini.

8. Perincian biaya

Biasanya jika kamu meminta layanan service di luar kesepakatan, pengenaan biaya overtime atau jika ada biaya klaim perbaikan akan dibebankan pada biaya tambahan saat kamu membayar. Kamu bisa menanyakan detail rincian biaya ini saat kamu sedang dalam tahap awal penyewaan sehingga hati bisa benar-benar tenang saat membawa unit mobil sewaan.

9. Pilihlah rental mobil yang bisa dipercaya

Salah satu tips yang tidak boleh diremehkan adalah memilih pihak rental mobil yang dapat dipercaya. Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengecek pihak rental mobil yang kamu pilih bisa dipercaya atau tidak.

Pertama-tama, kamu harus mendapatkan detail informasi dari unit mobil yang akan kamu sewa. Kedua, apakah pihak rental mencantumkan foto asli dari unit mobil yang akan kamu pinjam. Terakhir, setiap rental mobil yang terpercaya akan mencantumkan kontak, alamat dan detail informasi tentang rental mobil itu sendiri, baik di website ataupun sosial medianya.

Baca juga: Tips Memilih Tempat Sewa Mobil Mewah di Bali

Keuntungan Melakukan Sewa Mobil Bulanan

Sebagai seorang konsumen, tentunya kamu harus bijak mempertimbangkan keuntungan apa saja yang bisa kamu dapatkan selama menyewa mobil bulanan. Berikut beberapa benefit dan kelebihan yang bisa kamu dapatkan saat menggunakan jasa sewa mobil bulanan:

Terbebas dari kewajiban perawatan

Saat menyewa mobil bulanan, kamu tidak perlu memikirkan masalah perawatan kendaraan. Sebagian besar penyedia rental mobil memiliki ketentuannya tersendiri terkait perawatan mobil. Tapi kamu tetap harus ingat untuk memakai mobil sewaan dengan baik dan bertanggung jawab. Haram hukumnya untuk menyetir secara ugal-ugalan apalagi sampai melanggar peraturan atau rambu lalu lintas.

Tidak perlu membayar pajak

Sebagai penyewa, kamu tidak akan dipusingkan dengan pembayaran pajak karena hal tersebut sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab dari pihak rental mobil.

Tak perlu repot memikirkan asuransi

Biasanya, setiap penyedia rental mobil sudah memiliki asuransi untuk setiap unit mobil sewaannya. Hal ini dilakukan sebagai tindakan penanganan risiko. Jika kamu menyewa mobil rental, maka secara otomatis kamu tidak perlu ribet memikirkan biaya asuransi ataupun biaya kerusakan yang timbul dari klausa yang sesuai dengan ketentuan asuransi, seperti kerusakan akibat longsor atau gempa bumi atau menjadi korban kecelakaan.

Itu dia 9 tips rental mobil bulanan yang sebaiknya kamu lakukan sebelum melakukan kegiatan sewa. Jika kamu ingin menyewa mobil secara bulanan untuk menjalankan kegiatan bisnis atau berlibur selama berada di pulau Bali, tentunya kamu membutuhkan partner sewa mobil di Bali yang bisa diandalkan.

Kamu bisa menyewa mobil mewah bulanan di Bikini Garage selama liburan di Bali. Mereka menawarkan banyak pilihan mobil yang nyaman dan aman, sehingga liburanmu lebih menyenangkan tanpa khawatir.